Bagaimana tampilan barunya? Yuk, isi kuesionernya disini.

HomeBeritaEmpat Anggota Pramuka MAN 1 Tegal Terpilih menjadi Pramuka Berprestasi Kwarcab Kab. Tegal

Empat Anggota Pramuka MAN 1 Tegal Terpilih menjadi Pramuka Berprestasi Kwarcab Kab. Tegal

Slawi – Empat  siswa MAN 1 Tegal yang bernama Ahden Bena Valhan XII IPA 2 menjadi juara 2, Ramdan Syafi’i  menjadi juara 3 XII IPA 1, Urfa Qurrota XII IPA 7 Juara 2 dan Putri Salsabila Juara 3 pada Penghargaan Pramuka Berprestasi Tingkat Kwarcab Kab. Tegal 2022 yang bertempat di Lapangan Karangmangu, Tarub, Minggu (14/8).

Pembina Pramuka MAN 1 Tegal Krisno Handoko menjelaskan ada beberapa tahap perlombaan Pramuka  Berprestasi, dimana setiap peserta harus melewati administrasi, wawancara, praktek semapur sandi serta uji kemampuan tertulis.

“Uji kemampuan tertulis ini meliputi pengetahuan umum, sejarah kepramukaan, Bahasa Inggris serta menulis esay tentang Pramuka. Selain itu, peserta juga akan dites keterampilan kepramukaan seperti tali-temali sampai sandi,” Ucap Krisno Handoko.

Sementara itu Kepala MAN 1 Tegal Imam Shofwan mengucapkan selamat kepada 4 siswa anggota ekstra Pramuka MAN 1 Tegal yang telah berhasil meraih gelar individu yaitu Pramuka Berprestasi Tingkat Kwarcab Kab. Tegal 2022.

Menurut Urfa Qurrota yang berhasil meraih juara 2 mengatakan bahwa sangat senang dan bangga tentunya. “Sebuah penghargaan yang tidak akan saya lupakan dalam hidup, terimakasih kepada Pembina kami tercinta Pak Krisno Handoko yang selalu memotivasi kami untuk terus berprestasi di bidang pramuka,” Ujar Urfa. 

Share:

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Slawi – Teater emas berhasil membuat suasana gedung rakyat, Slawi gemuruh oleh tepuk tangan dan sorak-sorai penonton yang terhanyut dalam...
Slawi – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal rapat koordinasi persiapan evaluasi pembangunan zona integritas pada Kementerian Agama tahap II...
Tegal – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal sukses melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Senin, 1 Oktober 2024....